wdcfawqafwef

Ganti Kartu Debit BCA Gold ke Blue

Ganti Kartu Debit BCA Gold ke Blue
Kartu Debit BCA Gold & Blue

Pertanyaan:
Bisakah saya ganti Kartu Debit BCA Gold di-downgrade ke kartu debit Blue? Jika bisa berapa biayanya?

Jawaban:
Nasabah Bank BCA dengan produk rekening simpanan/tabungan Tahapan BCA bisa memilih beberapa jenis kartu debit yang akan digunakan diantaranya Kartu Debit BCA Blue, Gold atau Paspor BCA Platinum. Masing-masing kartu debit tersebut memiliki limit dan biaya tersendiri dimana limit paling tinggi ada di kartu Paspor BCA Platinum.

Detail terkait masing-masing kartu debit akan dijelaskan oleh customer service ketika proses pembuatan kartu debit di cabang Bank BCA. Sedangkan nasabah yang buka rekening secara online informasi kartu juga akan ditampilkan pada aplikasi BCA mobile.

Terkait pertanyaan di atas nasabah Bank BCA bisa melakukan penggantian Kartu Debit BCA Gold ke Kartu Debit BCA Blue. Silahkan melakukan penggantian kartu di cabang Bank BCA terdekat, atau dengan memanfaatkan mesin CS Digital BCA, dan melalui aplikasi BCA mobile.

Penggantian Kartu Debit BCA Gold ke kartu debit Blue dikenakan biaya Rp10.000. Apabila penggantian kartu debit dilakukan melalui aplikasi BCA mobile dikenakan juga biaya pengiriman sebesar Rp20.000. Kartu dikirim dari kantor pusat Bank BCA Jakarta dan akan diterima nasabah kurang lebih 4 sampai 5 hari kerja tergantung jauhnya rute tujuan.

Baca juga: Apakah BCA Punya Fitur VCN?

Pastikan saldo di rekening BCA mencukupi jika nasabah ingin melakukan penggantian Kartu Debit BCA di aplikasi BCA mobile. Ini karena seluruh biaya baik penggantian kartu maupun ongkos pengiriman akan dipotong dari saldo di rekening nasabah.

Penggantian kartu di kantor cabang dan mesin CS Digital BCA kartu langsung aktif bisa digunakan transaksi, tapi penggantian kartu melalui aplikasi BCA mobile setelah kartu diterima harus diaktivasi terlebih dahulu dengan cara request kode aktivasi via SMS dan aktivasi kartu di mesin ATM Bank BCA.

Bagi nasabah yang masih bingung bagaimana cara aktivasi Kartu Debit BCA yang baru diterima bisa lihat video di bawah:





0 Response to "Ganti Kartu Debit BCA Gold ke Blue"

Posting Komentar