KlikBCA |
Tanya:
"Bisakah saya reset password KlikBCA karena lupa apa lama tidak login? Jika memang bisa tolong bagaimana panduannya?"
Jawab:
Fasilitas internet banking KlikBCA memang menghadirkan berbagai kemudahan transaksi hanya melalui akses internet di web browser baik menggunakan perangkat komputer/laptop maupun web browser di smartphone.
KlikBCA dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan diawali dengan proses login yang membutuhkan user ID juga password agar bisa mengakses halaman utama atau bagian dasbor.
Terkait permasalahan diatas dimana nasabah lupa password di layanan KlikBCA untuk saat ini belum memungkinkan untuk reset atau ganti password.
Solusinya nasabah bisa menghubungi layanan customer service Halo BCA 1500888 nanti akan dibantu proses resep user ID yang terdaftar di KlikBCA. Selanjutnya nasabah harus melakukan pendaftaran ulang bisa melalui mesin ATM BCA, untuk langkah-langkahnya bisa lihat pada video di bawah.
Baca juga: Cara Registrasi KlikBCA Secara Online Dari Rumah
Ini berlaku juga bagi user ID KlikBCA yang telah terblokir karena salah memasukkan password sebanyak 3x. Selain dengan menghubungi layanan customer service Halo BCA reset user ID karena lupa password bisa juga dengan meminta bantuan customer service di kantor cabang atau unit cabang pembantu Bank BCA terdekat.
0 Response to "Bisakah Reset Password KlikBCA Karena Lupa?"
Posting Komentar