KeyBCA |
Pertanyaan:
“KeyBCA milik saya hilang, untuk mendapatkan alat baru apa harus bayar lagi?”
Jawaban:
KeyBCA adalah alat transaksi untuk verifikasi transaksi finansial di layanan internet banking KlikBCA. Tanpa alat ini nasabah tidak akan bisa mengakses fitur finansial seperti transfer saldo, pembayaran tagihan, dan pembelian di KlikBCA.
Alat KeyBCA hanya bisa didapat di kantor cabang Bank BCA tidak dijual bebas.
Menanggapi pertanyaan di atas untuk pembuatan baru KeyBCA nasabah dikenakan biaya sebesar Rp25.000. Alat ini dilindungi masa garansi 6 bulan apabila terjadi kerusakan diluar kesalahan penggunaan akan diberikan alat baru secara gratis. Sedangkan apabila alat rusak atau hilang untuk pembuatan baru nasabah akan dikenakan biaya sebesar Rp50.000.
Pembayaran alat KeyBCA baik karena rusak atau hilang bisa dilakukan secara cash atau dengan metode potong saldo di rekening.
Penggantian alat transaksi KeyBCA bisa di seluruh jaringan kantor cabang Bank BCA tidak diwajibkan di kantor cabang tempat buka rekening tidak harus juga di kantor cabang ketika pertama kali mendapatkan alat tersebut.
Baca juga: Transfer Salah Kode Dari BCA ke Mandiri
Satu KeyBCA hanya bisa dikoneksikan dengan 1 User ID KlikBCA. Apabila alat transaksi hilang pertama kah sama servis akan menghapus koneksi alat tersebut dengan layanan internet banking KlikBCA.
Sekadar informasi tambahan pengambilan alat transaksi KeyBCA tidak bisa diwakilkan. Nasabah harus datang langsung dengan membawa dokumen buku tabungan jika rekening mendapat fasilitas buku tabungan, kartu identitas diri asli e-KTP, kartu ATM atau Kartu Debit BCA, peserta smartphone dengan koneksi internet untuk mengakses KlikBCA.
Harap hati-hati menyimpan KeyBCA khususnya dari jangkauan anak kecil karena jika terpencet dan salah memasukkan kode PIN sebanyak 3x KeyBCA akan terblokir.
0 Response to "KeyBCA Hilang Harus Bayar Lagi?"
Posting Komentar