wdcfawqafwef

Cara Ambil Nomor Antrian Bank BCA Lebih Cepat

Cara Ambil Nomor Antrian Bank BCA Lebih Cepat
Antrian Bank BCA

Pertanyaan:
Apakah bisa kita ambil nomor antrian di kantor cabang Bank BCA lebih cepat secara online. Jika bisa tolong informasi Bagaimana caranya?

Jawaban:
Meski secara statistik kunjungan ke kantor cabang Bank BCA oleh nasabah dari tahun ke tahun mengalami penurunan secara signifikan. Namun, tetap saja ada beberapa jenis transaksi yang membutuhkan bantuan teller maupun customer service di kantor cabang.

Kita sebut saja aktivasi transaksi finansial di layanan internet banking KlikBCA, itu membutuhkan alat transaksi KeyBCA yang bisa didapat di kantor cabang.

Terkait pertanyaan di atas untuk bisa mendapatkan layanan di kantor cabang Bank BCA baik teller maupun customer service pengunjung memang diwajibkan mengambil nomor antrian. Apabila nasabah ingin mendapatkan reservasi layanan di kantor cabang secara online bisa mendapatkannya melalui aplikasi eBranch BCA.

Dengan memanfaatkan aplikasi eBranch BCA memungkinkan kita melakukan reservasi untuk layanan teller dan reservasi untuk layanan customer service. Sebut saja ketika nasabah ingin setor tunai, pembukaan rekening, pengajuan kartu kredit, maupun tarik tunai.

Baca juga: Transfer Kliring di Teller BCA Prosesnya Berapa Lama?

Aplikasi eBranch BCA bisa didownload secara gratis bagi pengguna smartphone sistem operasi Android maupun iOS.

Kita bisa menggunakan aplikasi ini tanpa registrasi sebagai Guest. Namun, ada beberapa jenis reservasi yang mewajibkan kita untuk login dan artinya ini membutuhkan pendaftaran di aplikasi cukup input nama lengkap, alamat email, dan membuat kode PIN.





0 Response to "Cara Ambil Nomor Antrian Bank BCA Lebih Cepat"

Posting Komentar