wdcfawqafwef

SMS Verifikasi m-BCA Memotong Pulsa

SMS Verifikasi m-BCA Memotong Pulsa
m-BCA

Pertanyaan:
Mengapa saya tidak bisa aktivasi dan verifikasi ulang aplikasi BCA mobile tidak ada SMS yang diterima?

Jawaban:
Ketika pertama kali registrasi atau aktivasi aplikasi BCA mobile tepatnya pada layanan m-BCA kita memang harus mengirim SMS ke server Bank BCA di mana formatnya telah dibuatkan secara otomatis. Tanpa verifikasi SMS tersebut maka aplikasi dinyatakan belum terautentikasi.

Bagi nasabah yang tidak bisa mengirim maupun menerima SMS verifikasi ketika aktivasi m-BCA beberapa hal perlu diperhatikan diantaranya:

Pertama, pastikan nomor telepon terdaftar di rekening BCA tersebut aktif dan ada pulsa minimal 2.000 sedangkan untuk nomor telepon pasca bayar pastikan ada kuota untuk SMS berbayar atau SMS premium.

Satu kali SMS baik saat mengirim maupun menerima dikenakan pulsa sekitar 550, berbeda-beda setiap operator telekomunikasi yang digunakan. Lalu bagi nasabah yang saat ini sedang berada di luar negeri pastikan layanan roaming aktif di nomor tersebut, apabila butuh bantuan bisa hubungi customer service operator telekomunikasi.

Kedua, saat pertama kali aplikasi BCA mobile diinstal pastikan aplikasi telah diijinkan mengakses pesan SMS pada perangkat. Bagi yang bingung mengatur ulang setting tersebut bisa instal ulang aplikasi dan izinkan untuk akses pesan perangkat.

Ketiga, pastikan jaringan seluler ketika verifikasi SMS dalam kondisi baik. Kadang ada gangguan dari operator telekomunikasi atau dari layanan pengiriman SMS Bank BCA sehingga SMS verifikasi sulit terkirim atau menerima balasan. Sebagai solusi bisa coba lakukan aktivasi atau verifikasi kembali secara berkala.

Baca juga: Ganti SIM Nomor Telepon m-BCA, Harus Registrasi Ulang?

Saat ini seluruh operator telekomunikasi yang ada di Indonesia sudah bisa digunakan untuk layanan digital banking di Bank BCA selama itu adalah nomor telepon GSM.





0 Response to "SMS Verifikasi m-BCA Memotong Pulsa"

Posting Komentar